Jumat, 02 Oktober 2020

Taman Bahagia Desa Wanajaya sajikan konsep Unik berwisata



Wanaraja,Siasat Garut,-Ilustrasi kekuatan  Lukisan bisa ciptakan rasa bahagia bagi yang setiap melihat dan merasakan kekuatan dan pesan dalam lukisan yang di tata dan di sajikan di lokasi wisata di Desa Wanajaya kecamatan Wanaraja, Wisata Bahagia konsep yang di tawarkan ke pengunjung.



Berbagai lukisan yang mengukapkan Sebuah perasaan bisa diketahui melalui sebuah ekspresi. Ekspresi tersebut dapat dilihat dalam bahasa tubuh ataupun ekspresi wajah saat menikmati beragam lukisan di lokasi ini.

dalam hal ini sebuah ekspresi ditunjukkan melalui sebuah lukisan Sebuah ilustrasi banyak digunakan dan dipercaya mampu menyampaikan berbagai pesan bahagia , namun pesan itu sendiri harus dilihat dari berbagai sudut pandang atau perspektif.



Mural ilustrasi kekuatan lukisan biasanya diciptakan untuk mengubah suasana menjadi lebih nyaman, menarik dan asyik serta rasa bahagia bagi yang melihatnya. Tak hanya itu, dengan adanya mural pada sebuah ruangan bisa berdampak pada sudut pandang seseorang.


Asep Choeruloh pengagas serta  inisiator  Taman bahagia di masa pandemi covid  -19 , di lahan miliknya se luas 2500 meter dengan di penuhi kekuatan hasil karya lukisan muralnya yang menghiasi di setiap sudut dan dinding ruangan dengan konsep Taman bahagia bisa menjadi alternatif wisatawan mengunjungi lokasi wisata baru dengan konsep unik ini.

Lokasi taman bahagia yang berada di pingir jalan Raya  Samangen Wanaraja bisa di akses dengan Mudah .


Camat kecamatan Wanaraja Mia Herlina bersama pemerintah Desa wanajaya serta ketua karang Taruna kecamatan berkunjung ke Galeri Taman Bahagia milik Asep Choeruloh ,Mereka semua terpana dan terpesona dengan berbagai koleksi lukisan yang menghiasi dinding Taman Bahagia,di samping mengenalkan karya lukisannya ada juga  edukasi kesehatan yang di paparkan mantan pegawai KPK ini, di masa pendemi untuk refleksi kesehatan supaya imun kita kuat.(IW/Dayat)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar